ShopBack Tawarkan Promo Serba Rp99 pada Pesta Cashback Nasional

0
3019

Jakarta, KomIT – ShopBack, situs cashback belanja online nomor 1 di Asia Tenggara, meluncurkan kampanye ‘Pesta Cashback Nasional’ yang akan dimulai pada 9 September hingga 10 Oktober 2016 guna mengedukasi konsumen untuk belanja cermat dan hemat dapat cashback. Khusus satu hari pada tanggal 9 September 2016, pengguna baru (new sign-ups) ShopBack dapat menikmati promo belanja online besar-besaran dan membeli produk-produk pilihan mulai dari Rp99 hingga promo untuk pengguna lama berupa cashback s/d 99% di 99 merchants e-commerce termasuk Mataharimall.com, Tokopedia dan Bukalapak.

Konsep belanja dapat cashback tunai yang bias ditabung masih menjadi hal yang baru bagi konsumen online di Indonesia. ShopBack berupaya untuk menjangkau dan mengedukasi lebih banyak konsumen agar dapat merasakan value dan memperoleh manfaat dari mekanisme solusi belanja hemat dapat cashback yang ShopBack tawarkan. Melalui Pesta Cashback Nasional, kami ingin menandakan tanggal 9 September 2016 sebagai batu loncatan penting dari awal babak baru belanja yang lebih hemat dan cermat, mengalokasikan pengeluaran secara bijaksana, serta tanpa sadar sudah menabung setiap kali mereka berbelanja,” ucap Yonathan Indra, Country Manager dan Co-founder ShopBack. Kampanye akbar ini juga diselenggarakan serentak oleh ShopBack Singapura, Malaysia, Filipina, Taiwan dan India pada tanggal 9 September sebagai The Biggest Cashback Day.

ShopBack merupakan start-up solusi belanja cermat dan hemat yang menghubungkan antara merchants dan konsumen dengan sistem reward. Dengan memperkenalkan konsep baru belanja online, ShopBack bertujuan membantu pembeli dalam menghemat pengeluaran uang dengan memberikan cashback berupa uang tunai tambahan setiap kali berbelanja. Ada tiga langkah mudah cara belanja hemat di ShopBack: buka website ShopBack.co.id untuk mendaftar, pilih toko online favorit, lalu pilih produk kebutuhan dan lakukan pembayaran seperti biasa di toko online tersebut. Dalam waktu 48 jam, cashback atau uang ekstra akan otomatis masuk ke akun ShopBack pengguna. Konsumen kemudian dapat meminta pencairan cashback ke rekening bank mereka setelah proses validasi.

Setelah meluncurkan aplikasi mobile pada bulan Mei 2016 kemarin, pengguna ShopBack di Indonesia terus bertumbuh secara signifikan dalam 3 bulan terakhir. Saat ini ShopBack telah memiliki lebih dari 1.000.000 pengguna dan sudah bekerjasama dengan lebih dari 1.000 merchants e-commerce. Inge Kosasih selaku Marketing Manager ShopBack Indonesia menyampaikan, “Kami melihat Pesta Cashback Nasional merupakan momentum dan kesempatan yang bagus bagi ShopBack Indonesia untuk dapat meningkatkan awareness di pasar Indonesia, terutama menjelang Harbolnas 2016 mendatang. Kami akan berikan promo besar-besaran untuk pengguna baru, seperti pulsa senilai Rp50.000 di Pulsa Murah Tokopedia menjadi hanya seharga Rp99 dengan Cashback Rp49.901. Tentunya promo ini kami harapkan dapat menggugah curiousity dan menarik minat konsumen terutama mereka yang belum mengenal ShopBack untuk mencoba konsep belanja online dapat cashback yang ShopBack tawarkan.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.