Jabra hadirkan Elite Franchise di Indonesia

0
2073

Jakarta, KomITE- -Jabra (GN Group) hadirkan Jabra Elite Franchise di Indonesia; rangkaian produk headphone yang mengkombinasikan kualitas suara dan musik terbaik: Elite 65t, Elite Active 65t, Elite 45e, Elite 25e, dan Elite 65e. Model terbaru dari Elite Series akan tersedia di dua pasar online yakni Elite 45e di JD.id dan Elite Active 65t di Tokopedia. Dengan harga mulai dari Rp949 ribu hingga Rp2.590 ribu

Penelitian Jabra menunjukkan bahwa penggunaan headphone sehari-hari lebih banyak berfokus pada panggilan telepon (58% pengguna perhari), mendengarkan musik (53% pengguna perhari), dan instruksi suara (35% pengguna perhari). Elite Franchise ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan para pengguna yang tidak hanya untuk mendapatkan kualitas musik yang luar biasa, namun juga kualitas suara yang jernih. Kemudian, baik saat melakukan panggilan telepon atau menggunakan instruksi suara seperti Siri dan Google Now.

Ben Samman selaku ASEAN Managing Director dari Jabra mengatakan, dengan Elite Franchise, Jabra menetapkan industri baru pada headphone yang dapat memberikan suara dan musik berkualitas tinggi di Indonesia. Serta mendukung para pengguna untuk menjadi individu yang lebih produktif, hear more, do more and be more”. Peluncuran di Indonesia ini merupakan kelanjutan dari kesuksesan besar yang didapat oleh Jabra pada awal tahun ini di Las Vegas, Amerika Serikat pada acara CES.

Selain pengguna dapat merasakan pengalaman suara dan musik terbaik yang diberikan oleh produk-produk dari Elite Series, para pengguna juga dapat memilih produk yang paling sesuai dengan gaya mereka, baik itu headphone-nirkabel, atau headphone dengan varian neckband yang ringan. Selain itu, setiap produk dari Elite Series terbaru ini dilengkapi dengan mikrofon dengan konfigurasi khusus sehingga suara pengguna akan selalu terdengar jelas ketika sedang menerima panggilan, baik saat berbicara di dalam maupun di luar ruangan. Pengguna juga tidak perlu khawatir pada gangguan seperti debu atau masuknya air, karena rangkaian Elite Series hadir dengan garansi dua tahun terhadap kerusakan debu dan air.

Earbuds nirkabel ini secara resmi didistribusikan melalui PT Axindo Infotama. “Dengan hadirnya produk Jabra Elite Franchise, pengguna headphone di Indonesia tidak perlu lagi memilih salah satu antara headphone dengan kualitas musik yang baik atau headphone dengan kualitas suara yang baik karena pengguna kini dapat memiliki dua keunggulan tersebut pada produk Jabra Elite Franchise yang mereka pilih,” jelas Yuyun Muljadi, Product & Marketing Manager PT Axindo Infotama.

Produk headphone Jabra, antara lain :

Elite 65t: Diciptakan untuk memberikan pengalaman suara dan musik nirkabel terbaik. Elite 65t merupakan earbuds nirkabel generasi ketiga yang ditujukan untuk mereka yang ingin mendapatkan pengalaman suara dan musik terbaik tanpa adanya kabel. Elite 65t juga disertai dengan koneksi nirkabel yang stabil serta kualitas yang jernih ketika melakukan panggilan telepon. Elite 65t memberikan kemudahan dengan akses tombol untuk mengaktifkan instruksi suara seperti Siri® dan Google Now™, serta memiliki ketahanan baterai hingga 15 jam dengan charging case.

Elite Active 65t. Diciptakan untuk pengguna aktif yang menginginkan pengalaman suara dan musik tanpa kabel saat berolahraga. Jabra Elite Active 65t merupakan pilihan tepat bagi mereka yang menginginkan fitur dari Elite 65t dan menggunakannya pada saat berolahraga. Grip pada earbuds ini juga sudah ditingkatkan dengan lapisan khusus, ditambah dengan adanya akselerometer untuk fitur pelacak, dan sertifikasi IP56 tahan keringat, air, dan debu. Elite Active 65t dapat bertahan selama 5 jam dalam sekali pengisian dan tambahan daya baterai dengan adanya charging case.

Elite 45e: Diciptakan untuk pengalaman suara dan musik terbaik. Elite 45e ditujukan bagi pengguna yang menginginkan kombinasi pengalaman suara dan musik terbaik pada headphone dengan desain yang fit. Headphone dengan desain neckband ini memiliki bahan ringan dan mikrofon khusus yang memberikan kualitas suara paling jernih di antara headphone stereo nirkabel lainnya.

Elite 25e: Diciptakan untuk panggilan telepon dan mendengarkan musik sepanjang hari. Jabra Elite 25e adalah headphone dengan baterai terbaik di kelasnya. Anda dapat menerima panggilan telepon dan mendengarkan musik sepanjang hari, di mana saja Anda berada. Dengan daya tahan baterai hingga 18 jam yang tak tertandingi, Elite 25e menjaga Anda untuk tetap terhubung. Dengan pengembangan desain neckband, Jabra Elite 25e kini memberikan kenyamanan lebih untuk penggunaan sehari-hari. Dengan meningkatkan kualitas EarGels, Anda juga akan mendapatkan suara yang lebih baik saat melakukan panggilan telepon dan mendengarkan musik.

Elite 65e: Diciptakan untuk pengalaman kualitas panggilan yang superior. Jabra Elite 65e memberikan teknologi 3-mikrofon, memblokir suara ramai – memastikan suara Anda terdengar dengan jelas saat melakukan panggilan telepon. Elite 65e menggunakan teknologi Active Noise Cancellation – mampu membuat suara latar yang ramai menjadi tenang seperti di perpustakaan. Dengan EarGelsTM berbentuk oval yang pas di telinga, Jabra Elite 65e dapat menghilangkan suara yang tidak diinginkan seperti lalu lintas yang bising. (red)