Dua Operator Sudah Melakukan Uji Coba Palapa Ring Tengah

0
1914

Jakarta, Komite.id – Dua operator, PT Telekomunikasi Indonesia (Telkom) dan PT Indosat Tbk, telah melakukan uji coba Palapa Ring Tengah.

“Telkom sudah uji coba, lalu Indosat juga sudah uji coba. Nanti pelan-pelan (Palapa Ring Tengah) akan terisi,” kata Anang Latif, Direktur Utama BAKTI di kantornya, Kominfo, Jakarta Pusat, Selasa (19/3).

Uji coba itu kata Anang disediakan gratis oleh Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kominfo) selama tiga bulan, dimulai dari Desember 2018 hingga akhir Maret mendatang. Namun, Anang belum memastikan tarif untk penggunaan infrastruktur Palapa Ring Tengah tersebut.

“Kami masih uji coba sampai akhir Maret ini, setelah Maret ini selesai, kita akan merilis harga khusus untuk Palapa Ring Tengah,” tuturnya.

Sejauh ini, baru Palapa Ring Barat yang telah resmi beroperasi sejak Maret 2018. Wilayah Palapa Ring Barat menjangkau wilayah Riau dan Kepulauan Riau (sampai dengan Pulau Natuna) dengan total panjang kabel serat opik sekitar 2.000 kilometer.

Kominfo pun telah merilis tarif layanan jaringan Palapa Ring Barat yang mencakup tarif penyediaan kapasitas pita lebar atau bandwidth dan tarif penyediaan kabel serat optik pasif atau dark fiber.

“Palapa Ring Barat sudah 100 persen sejak 2018, Tengah juga sudah 100 persen, sementara Timur baru 94,5 persen dibangun. Targetnya Palapa Ring Timur sudah bisa beroperasi pertengahan tahun 2019,” terang Anang.

Proyek Palapa Ring Jilid II dibagi menjadi tiga paket yakni Barat, Tengah dan Timur. Palapa Ring Barat menjangkau wilayah Riau dan Kepulauan Riau, lalu Palapa Ring Tengah menjangkau wilayah Kalimantan, Sulawesi, dan Maluku Utara. Sedangkan Palapa Ring Timur menjangkau wilayah Nusa Tenggara Timur, Maluku, Papua Barat dan Papua. (WS)