Liga 1 Indonesia Berpeluang Hadir di Game FIFA 20

0
1893

Jakarta, Komite.id – Kabar gembira buat penggemar geme Indonesia. Game FIFA 20, yang akan rilis tahun ini, berkemungkinan  bakal ikut menghadirkan kompetisi Liga 1 Indonesia secara resmi.

Seperti direlis detik.com, adanya kemungkinan tersebut hadir seiring dengan hasil polling global yang dilakukan oleh FIFPlay, yang menempatkan Go-Jek Liga 1 di posisi pertama.

Dalam polling bertajuk “Liga mana yang seharusnya dilisensikan buat FIFA 20?” itu Liga Indonesia meraih 139.999 suara, 6 persen dari total suara, di posisi pertama. Mengungguli Liga Malaysia di posisi kedua dengan 139.566 suara, juga pada kisaran enam persen.

Menurut GamesRadar.com, sudah ada sekitar 2,1 juta gamer yang mengikuti polling tersebut. Nah, merujuk pada dua edisi terakhir franchise game FIFA, masing-masing punya liga baru yang diikutsertakan, Liga China di FIFA 19 dan Liga 3 Jerman di FIFA 18.

“Jadi walaupun Liga Indonesia atau Malaysia terlihat punya peluang tipis, EA tetap bisa saja mempertimbangkan polling penggemar yang mencapai jumlah sebesar itu,” sebut GamesRadar.com.

Berikut 10 besar hasil polling liga yang ingin ditambahkan di game FIFA 20:

  1. Go-Jek Liga 1 (Indonesia, 6%)
  2. Liga Super (Malaysia, 6%)
  3. Veikkausliiga (Finland, 6%)
  4. Liga I Betano (Romania, 4%)
  5. Ascenso BBVA Bancomer (Mexico, 4%)
  6. Japanika League (Israel, 3%)
  7. Arabian Gulf League (UAE, 3%)
  8. Super League Souroti (Greece, 3%)
  9. Allianz Frauen-Bundesliga (Germany, 3%)
  10. Qatar Stars League (Qatar, 2%)

(*/WS)