Acronis True Image 2021 Raih Penghargaan Backup System

0
1757

Jakarta, Komite.id – Acronis, meluncurkan Acronis True Image 2021. Peluncuran ini merupakan integrasi advanced cyber security dengan backup personal yang menciptakan personal cyber protection pertama di dunia untuk pemakai rumahan, serta perusahaan berskala kecil.

Produk ini merupakan bentuk solusi dan strategi pada saat pandemi COVID-19. Keamanan jaringan untuk lingkungan rumah selama ini dianggap tidak penting, namun survei Acronis baru-baru ini menemukan hampir setengah (47%) pekerja jarak jauh tidak pernah menerima panduan yang jelas tentang bagaimana cara bekerja dari rumah.

Menggunakan cyber security seperti perlindungan antimalware real time, pemindaian antivirus sesuai permintaan, pemfilteran web, dan perlindungan video conference ke dalam Acronis True Image akan memastikan pengguna memiliki perlindungan siber yang lengkap. Untuk individu dan pengguna bisnis dengan skala kecil, menyatukan kemampuan vital ini dalam satu solusi membuat perlindungan mereka lebih mudah dikelola dan lebih terjangkau, sekaligus meningkatkan keamanan secara signifikan.

“Karena semakin banyak orang bekerja atau belajar dari rumah, FBI menemukan peningkatan serangan dunia maya hingga 400% karena peretas tahu cyber security di rumah biasanya tidak dilindungi dengan baik seperti di kantor,” kata Serguei “SB” Beloussov, pendiri dan CEO Acronis. “Backup system tanpa cyber security adalah opsi yang tidak lengkap dalam situasi seperti ini, sama halnya dengan cyber security tanpa backup system. Acronis True Image 2021 menghadirkan perlindungan dunia maya yang mudah, efisien, dan aman yang dibutuhkan saat ini.

”Di Indonesia, menurut Pusat Operasi Keamanan Siber (Pusopkamsinas) Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) mencatat adanya 88.414.296 serangan siber yang terjadi sejak 1 Januari – 12 April 2020, dimana puncak serangan tertinggi terjadi pada 12 Maret 2020 yang mencapai 3.344.470 serangan per harinya.

Standalone backup dan cyber security yang sudah ketinggalan jaman

Dengan ketergantungan pada perangkat sehari-hari seperti komputer, smartphone, dan tablet, data yang dikandungnya memiliki nilai yang sangat melekat. Peretas di dunia maya terus mengembangkan serangan mereka untuk meretas data tersebut, itulah sebabnya perusahaan riset keamanan seperti AV-Test melaporkan lebih dari 350.000 ancaman malware baru setiap hari.

Karena perangkat lunak (software) dan file cadangan sering kali menjadi target serangan baru ini, untuk mencegah pemulihan, backup saja tidak lagi memberikan perlindungan yang sesuai bagi pengguna. Demikian pula, solusi cyber security konvensional tidak memberikan perlindungan data dan kemampuan pemulihan yang dibutuhkan pengguna.

Mengandalkan beberapa produk yang tidak dirancang untuk bekerja terintegrasi satu sama lain menjadikan adanya celah pada sistem keamanan, lebih rumit untuk dikelola, dan lebih mahal. Dengan solusi tunggal yang terintegrasi, pengguna Acronis True Image 2021 dapat secara proaktif menghentikan serangan malware apa pun, lalu memulihkan file yang terdampak dengan cepat. Satu solusi yang lengkap dan intuitif mengurangi kerumitan dalam mengelola security dan backup.

Integrasi memberikan perlindungan dunia maya yang unggul

Selama beberapa tahun terakhir, Acronis True Image telah menjadi satu-satunya solusi backup personal dengan antiransomware internal yang menghentikan serangan secara real-time, sekaligus memulihkan file yang terdampak secara otomatis.

Dengan peluncuran Acronis True Image 2021, kapabilitas tersebut diperluas dengan tambahan teknologi antimalware yang canggih, yang saat ini digunakan di Acronis Cyber Protect Cloud. Antimalware generasi terbaru ini telah dibuktikan oleh laboratorium keamanan independen seperti Virus Bulletin dan AV-Test untuk mengembalikan tingkat deteksi 100% dengan tingkat kesalahan nol.

Kemampuan antimalware tingka tinggi ini merupakans lisensi Advanced dan Premium, dan ditawarkan sebagai uji coba selama tiga bulan dengan lisensi Standar dan Esensial.Acronis True Image 2021 merupakan perusahaan leader di dunia dengan tim yang profesional menyediakan perlindungan lengkap untuk individu dan bisnis dengan skala kecil.

“Perlindungan dunia maya adalah prioritas utama bagi Rahal Letterman Lanigan Racing,” jelas Bobby Rahal, co-owner Rahal Letterman Lanigan Racing. “Saat balapan kami dihentikan sementara, Acronis terus memberikan perlindungan bagi tim kami yang bekerja dari jarak jauh. Sekarang, dengan Acronis True Image, semua orang dapat melindungi data pribadi mereka dari risiko terburuk. ” (red)