Tips dan Trik Mudah Mendapatkan Informasi Beasiswa Luar Negeri

0
1347
Dok. Pribadi

Waspada penipuan digital tentang informasi beasiswa yang ditawarkan, jangan termakan hoax apalagi sampai mengirimkan uang dengan iming-iming akan mendapatkan beasiswa kuliah di luar negeri,”

Jakarta, Komite.id – Perkembangan teknologi memberikan kemudahan untuk mengakses dan mendapatkan informasi dari seluruh dunia dengan mudah, termasuk informasi tentang beasiswa ke luar negeri. Dalam hal ini, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) bekerja sama dengan Gerakan Nasional Literasi Digital Siberkreasi menggelar kegiatan Webinar “Tips dan Trik Mendapatkan Informasi Beasiswa Luar Negeri”. Kegiatan ini dilaksanakan pada Jumat (16/09/2022) pukul 14.00-16.00 WIB dan diikuti oleh kelompok masyarakat dari berbagai komunitas Digital di DKI Jakarta dan Banten.

Tujuan kegiatan ini Untuk mendukung peningkatan skill masyarakat di media digital, peran masyarakat yang cakap akan dunia digital sangat penting, sehingga mampu tercapainya target kumulatif sebesar 50 juta orang terliterasi di tahun 2024.

Berdasarkan Penelitian We Are Social Hootsuite per Februari 2022 di indonesia terdapat 204,7 juta pengguna internet dan pengguna media sosial aktif mencapai 191,4 juta. Indeks Literasi Digital Indonesia 2021 berada pada level “sedang” dengan skor 3,49.

Diketahui, pengukuran dengan Kerangka Indeks Literasi Digital tahun 2021 ini menggunakan empat pilar, yaitu Kecakapan Digital, Etika Digital, Keamanan Digital, dan Budaya Digital. Karena masih berada di level “sedang”, Kementerian Kominfo RI bersama GNLD melakukan berbagai kegiatan seperti webinar untuk meningkatkan kecakapan Digital Masyarakat.

Rica Asrosa peraih LPDP S3 University College London menyampaikan pengalamannya dalam mendapatkan informasi. “Dulu saat mencari beasiswa kuliah di luar negeri saya selalu memanfaatkan media sosial untuk mendapatkan informasi terupdate. Join dengan grup media sosial beasiswa tentunya akan memudahkan kita dalam mendapatkan informasi,” ungkapnya.

Dengan memanfaatkan media digital, tentu bisa mencari dan memperoleh informasi tentang program beasiswa pendidikan luar negeri

“Membangun networking dengan alumni, dosen, teman, kenalan ataupun gebetan juga akan sangat membantu kita dalam mendapatkan informasi tentang beasiswa luar negeri, jadi manfaatkanlah hal tersebut untuk mendapatkan informasi sebanyak mungkin,” lanjut Rica.

Pada kesempatan yang sama, Farry Cendekiawan B.W., sahabat beasiswa Surabaya menjelaskan ada beberapa jenis beasiswa kuliah luar negeri yang bisa didapatkan. “Pertama ada beasiswa dari pemerintah, yang diberikan kepada mahasiswa yang sebelumnya telah menjalani berbagai tes dan seleksi. Selanjutnya beasiswa dari perusahaan swasta dan ketiga ada beasiswa dari negara maju, beasiswa jenis ini diberikan kepada mahasiswa dari negara berkembang termasuk Indonesia,” jelas Farry.

Lebih lanjut, Farry juga membagikan tips dan trik mendapatkan informasi beasiswa luar negeri. “ Informasi lengkap dan detail beasiswa pastinya akan dibagikan di website resmi penyelenggaranya, cek secara rutin website tersebut. Selanjutnya cek juga blog pribadi dan media sosial peraih beasiswa luar negeri, mereka pastinya sering membagikan informasi tentang beasiswa tempat mereka kuliah,” imbuhnya.

Selain itu, Dirgantara Wicaksono CEO guru youtuber juga menyampaikan materi tentang keamanan digital menghimbau kepada pengguna ruang digital untuk lebih berhati-hati dalam mencari informasi tentang beasiswa luar negeri.

“Waspada penipuan digital tentang informasi beasiswa yang ditawarkan, jangan termakan hoax apalagi sampai mengirimkan uang dengan iming-iming akan mendapatkan beasiswa kuliah di luar negeri,” pungkas Dirgantara.

Dalam paparan materinya, Dirgantara juga menghimbau kepada pencari informasi beasiswa untuk mewaspadai phishing dan scam. “Jangan sampai kita terlena dan dikelabui sehingga pelaku kejahatan digital mendapatkan data kita, ini disebut dengan phishing. Sedangkan scam adalah bentuk penipuan melalui telepon, email, messaging dengan tujuan mendapatkan uang dari kita. Jadi tetaplah waspada dalam mencari informasi beasiswa jangan, manfaatkan situs resmi penyelenggara,” terangnya.

Kementerian Kominfo RI bersama GNLD Siberkreasi juga terus menjalankan program Indonesia Makin Cakap Digital. Program ini bertujuan untuk mendukung dan mendorong masyarakat memanfaatkan dunia digital sebagai sarana komunikasi dan interaksi yang aman, nyaman dan berbudaya. Untuk mengikuti kegiatan yang ini, masyarakat dapat mengakses info.literasidigital.id atau https://literasidigital.id/