Ketum PSMTI Wilianto Resmi Melantik Randy Tan Jadi Ketua PSMTI Kepri periode 2022-2026

0
1665
Potret Pelantikan Pengurus PSMTI Provinsi Kepulauan Riau periode 2022-2026, di Swiss-Belhotel Harbour, Batam, Kepulauan Riau, Jumat (03/02).

Jakarta, Komite.id – Ketua Umum Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Pusat, Wilianto Tanta melantik Randy Tan sebagai Ketua PSMTI Provinsi Kepulauan Riau di Swiss-Belhotel Harbour, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau, Jumat (03/02)

Dalam Pengukuhan dan Pelantikan pengurus PSMTI provinsi Kepulauan Riau, secara resmi Randy Tan terpilih menjadi Ketua PSMTI Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) periode 2022-2026.

Adapun kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Dewan Pembina PSMTI Pusat Eddy Hussy, Ketua Dewan Pakar PSMTI Pusat Soehendro Gautama, Consulate Jenderal Singapore Gavin Ang, Ketua Dewan Kehormatan PSMTI Provinsi Kepri Abidin Fan, Anggota DPD RI Haripindo Tanuwidjaja sekaligus Dewan Kehormatan PSMTI.

Selanjutnya, Anggota DPR RI Cen Sui Lan, Anggota DPRD Kepri Asmin Patros, Boby Jayanto, Rudy Chua, Anggota DPRD Batam Li Khai, Hendra Asman, Tan Atie, Anggota DPRD Tanjung Pinang Agus Chandra, Anggota DPRD Natuna Erianto, Ketua Apindo Kepri Ir. Cahya dan sejumlah hadirin yang ikut memeriahkan acara.

Pada kesempatan tersebut, Ketum Wilianto Tanta mengatakan bahwa PSMTI merupakan paguyuban suku Tionghoa yang besar di Indonesia, membutuhkan kebersamaan dan kekompakkan yang solid untuk menjaganya.

“PSMTI telah berdiri di 32 provinsi, dan lebih dari 300 Kabupaten/Kota. Dengan besarnya paguyuban ini, yang termasuk di dalamnya PSMTI Kepri, bisa terus bersinergi karena PSMTI dibentuk untuk bisa bersama-sama membangun Indonesia,” kata Wilianto.

Dirinya melanjutkan, dengan berlangsungnya pengukuhan dan pelantikan pengurus PSMTI Kepri, Wili berharap pengurus yang dilantik bisa mempertahankan persatuan dan kekompakan serta menerapkan nilai-nilai luhur budaya bangsa ini.

“Karena kalau tidak bersatu, maka tidak kompak dan tidak bisa bekerja sama untuk membantu masyarakat banyak,” tutur pengusaha asal Makassar.

Terlebih, pada tanggal 30 Januari lalu, PSMTI juga telah resmi meluncurkan website, sehingga berdirinya website ini tentu tidak terlepas dari peran para pengurus dan anggota untuk membantu menyebarkan berbagai informasi dari kegiatan PSMTI.

Pentingnya kerja sama seluruh pihak untuk membantu membesarkan, mengisi dan merawat Rumah Informasi PSMTI secara Nasional.

Wilianto berharap, dengan berdirinya PSMTI di berbagai provinsi di Indonesia, PSMTI bisa terus berbakti dan bermanfaat untuk masyarakat sekitar sesuai dengan visi misi PSMTI, yaitu memberikan manfaat bagi bangsa dan negara terutama dalam bidang Sosial, Budaya, Pendidikan dan Kemasyarakatan.

 

Humas PSMTI Pusat