Vivo V5 Terbaru berkamera 20MP dengan fitur Softlight

0
2811

Jakarta, KomIT – Vivo V5, smartphone pertama di dunia yang dilengkapi kamera depan 20 MP dengan fitur ‘Softlight’. Menargetkan kalangan muda penggemar selfie, smartphone ini menawarkan kombinasi teknologi, desain dan tampilan keseluruhan yang sempurna yang akan membuat penggunanya bisa mendapatkan foto selfie yang sempurna di beragam kondisi pencahayaan.

Juru bicara Vivo Mobile Indonesia Kenny Chandra menyatakan harapannya bagi Vivo V5. “Kami yakin bahwa produk unggulan terbaru kami ini akan menciptakan standard baru di pasar smartphone Indonesia dan dapat diterima luas oleh konsumen, serta mampu mendefinisikan ulang pengalaman mereka berfoto selfie,” papar Kenny Chandra.

Dilanjutkan, Vivo V5 dilengkapi kamera depan 20 megapiksel dan kamera belakang 13 megapiksel yang bisa merekam ekspresi dalam setiap kisah dengan cara yang belum pernah dilakukan sebelumnya. Vivo V5 juga dilengkap sensor kamera unggulan Sony IMX 376 (1/2.78-inch, f/2.0), hasil riset kolaborasi Vivo dengan Sony. Selain itu, Vivo V5 dilengkapi juga dengan Face Beauty Mode 6.0 sebuah perangkat lunak asli Vivo sendiri untuk menghaluskan warna kulit saat berfoto selfie dan memastikan pengguna V5 mendapatkan fotofoto terbaik.

“Menurut saya, selfie juga banyak manfaatnya, termasuk memberikan saya rasa percaya diri sebelum tampil di depan umum. Bagi penggemar selfie seperti saya, Vivo V5 benarbenar memberikan foto-foto selfie yang jauh lebih baik. Saya bisa mendapatkan foto-foto selfie yang jernih, alami dan sempurna, meskipun di tempat yang agak gelap,” ungkap Agnez Mo.

Dalam sambutannya, James Wei, CEO Vivo Mobile Indonesia juga menegaskan komitmen Vivo untuk terus mengolah teknologi kamera ponsel, khususnya untuk memenuhi kebutuhan di pasar Indonesia. “Sebagai salah satu pasar prioritas bagi Vivo, kami paham bahwa konsumen Indonesia menginginkan kualitas kamera yang mampu mendukung hobi selfie. Kini, berbekal pengalaman panjang, Vivo merambah dimensi baru dan menciptakan standard baru teknologi kamera ponsel yang nyaman digunakan, termasuk memberikan Anda Perfect Selfie,” tutup James. (red/ju)